Sejumlah Perguruan Tinggi Asing Siap Ikuti Edufair 2019 SMA Bosa

Kampus SMA Bopkri I Yogyakarta di Jalan Wardhani Nomor 2 Kotabaru Yogyakarta. Foto : Dok Bernasnews.com

BERNASNEWS.COM —Sejumlah perguruan tinggi asing atau luar negeri akan mengikuti pameran pendidikan atau Edufair 2019 yang diadakan oleh SMA Bopkri I (Bosa) Yogyakarta di Jalan Wardhani 2 Kotabaru Yogyakarta mulai 8 November 2019. Perguruan tinggi asing yang sudah menyatakan kesediaan mengikuti Edufair 2019 untuk tahun ke-7 selama Kurikulum 2013 berlaku ini antara lain Singapore Institute Management, Asia Pacific University Malaysia, Study Germany University dan dari Adelaide, Australia.

Mereka akan menjadi bagian dari 29 peserta Edufair 2019 SMA Bosa. Sementara sejumlah perguruan tinggi ternama di Indonesia, seperti Prasetya Mulya Jakarta, Universitas Soegijapranoto Semarang, Universitas Petra Surabaya, UKDW, Ciputra, USD, UAJY dan UPH juga akan ikut ambil bagian dalam pameran pendidikan bergengsi itu.

Ketua Panitia Edufair 2019 SMA Bosa Yogyakarta Dra Magdalena Sri Pratiwi MM ketika dihubungi Bernasnews.com melalui layanan pesan whatsapp, Kamis (31/10/2019) mengatakan, Edufair 2019 SMA Bosa dengan tema Enter Your Self ini dimaksudkan untuk memberikan layanan informasi dan orientasi berbagai program studi di berbagai perguruan tinggi. Selain itu, memberikan kemudahan bagi peserta didik untuk mengenal secara langsung berbagai program studi dan profil perguruan tinggi serta memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada peserta didik dalam pengambilan keputusan karier masa depan.

“Kegiatan ini juga untuk memberikan wadah bagi perguruan tinggi maupun lembaga pendidikan tinggi untuk mempublikasikan/ mempromosikan program studi yang dimiliki. Selain itu untuk menjalin kerja sama yang erat dan harmonis dengan perguruan tinggi di Pulau Jawa dan di luar DIY,” kata Bu Magda-sapaan akrab Dra Magdalena Sri Pratiwi MM.

Dikatakan, acara pembukaan Edufair 2019 SMA Bosa pada pukul 07.30 yang diikuti oleh semua guru, karyawan, siswa dan peserta. Selanjutnya pada pukul 08.00, siswa/ siswi Kelas X dan XI. Mereka akan berkeliling ke stan-stan yang ada sesuai urutan/ waktu berdasarkan jadwal yang ada. Sementara Kelas XII terbagi menjadi 5 ruang dan berpindah-pindah ke ruang pemilik stan..

“Saat istirahat ada musik di halaman tengah, di bawah pohon beringin. Kemudian dilanjutkan setelah istirahat dimana semua siswa kelas X, XI dan XII mengisi tugas dari sekolah sebagai bukti fisik telah melakukan kegiatan,” kata Bu Magda seraya menambahkan bahwa sasaran dari Edufair 2019 ini adalah seluruh peserta didik kelas X, XI, XII SMA Bopkri 1 Yogyakarta.

Edufair 2019 SMA Bosa kali ini akan menggunakan 29 ruang untuk stan/booth dan 5 ruang untuk presentasi. “Ada 29 peserta baik dari Indonesia maupun luar Indonesia atau luar negeri ikut dalam pameran pendidikan kali ini,” kata Bu Magda. (lip)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *