BERNASNEWS.COM — Dalam rangka memeriahkan dan merayakan Lebaran Idul Fitri 1440 H yang jatuh pada hari Rabu, 5 Juni 2019 mendatang, The Atrium Hotel and Resort menyediakan Halal Bihalal Package dengan harga yang sangat terjangkau.
Marketing Communication The Atrium Hotel and Resort, Restu Ema Nuraini, Selasa (28/05/2019), kepada Bernasnews.com, menjelaskan, bahwa Halal Bihalal Package selain harga yang terjangkau. Juga dapat menikmati fasilitas Venue at Lumbung Restaurant atau Nirwana Bar, Food Stall and buffet, Sound system, Free Wifi dan personal assisten during event.
Executive Chef The Atrium Hotel and Resort Suyato, menjelaskan, menu pilihan Halal Bihalal Package ada dua pilihan yang berisi Appetizer, Soup, Maincourse, Stall dan Dessert. Pilihan pertama adalah Rujak Cingur, Salad Bar, Soto Betawi, Nasi Putih, Ketupat, Opor Ayam, Sambal goreng Krecek, Ati Kentang, Rendang Daging, Tumis Labu Siam Tempe Telur Puyuh, Pempek, Kerupuk Acar Sambal Dessert Es Teler, Buah segar dan Jajan Pasar.
“Sedangkan, pilihan keduanya adalah Chicken Avocado, Potato Salad, Coto Makasar, Nasi Putih, Ketupat, Ayam Bakar, Sambal Goreng Krecek, Ati kentang, Tongseng Daging, Gulai Labu Siam Tempe Telur Puyuh, Pempek, Kerupuk Acar Sambal, Es teller, Buah Segar dan Jajan pasar,”jelas Suyato.
“Pastikan lebaran dan berkumpul bersama keluarga dan sahabat, dengan menu Halal Bihalal Package The Atrium Hotel and Resort. Bisa reservasi di nomor telphone 0274 288 0555 atau WhatsApp 0877 3811 7555 atau cek di Instagram @theatriumjogja untuk keterangan lebih lanjut”, Imbuh Restu. (ted)